Dengarkan Artikel
Oleh Tabrani Yunis
Sebelum mentari memulai perjalanan
membagikan kehangatan rahmatan lil alamin pada seluruh makhluk di alam semesta
Gerimis bernyanyi -nyanyi kecil di atap huma atas bukit dan pohon-pohon rindang
melantunkan irama kebahagiaan dan kesejukan yang tlah lama dibakar panas mentari kala kemarau nan begitu galau
Gerimis terus menari-nari menyuruap gelap fajar yang tenggelam mendung
Awan kelam berkelana menutupi ruang-ruang pagi
Aku masih berdiri menanti sinar mentari
Ingin melangkahkan kaki
Meniti hari
📚 Artikel Terkait
Pagi ini gerimis mengiris-ngris cahaya di daun keladi
Meluruhkan embun yang sejak malam berdiri di daun berseri
Satu per satu terjun membasahi bumi
Semua ini adalah anugerah ilahi
Menyejukkan hati
Sanubari
Gerimis pun pergi meninggalkan pagi
Disirami butir-butir sinar mentari
Menjadi berkah nan penuh rezeki
Yang diturunkan sang pencipta ilahi Rabbi
Dari langit menghujam bumi
Lewat gerimis di pagi hari
Banda Aceh 2 Desember 2023
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini






