POTRET Online
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan
No Result
View All Result
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan
No Result
View All Result
POTRET Online
No Result
View All Result
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan

KETIKA BAHASA ISYARAT HADIR DI TENGAH NON TUNA RUNGU

RedaksiOleh Redaksi
November 10, 2017
🔊

Dengarkan Artikel


Ade Pratiwi
Mahasiswi Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh
Dalam kehidupan manusia, komunikasi menjadi hal yang sangat penting. Manusia berkomunikasi menggunakan media yang digunakan komunikator untuk menyampaikan informasi. Setiap orang membutuhkan informasi agar tidak ketinggalan berbagai informasi. Media yang digunakan untuk berkomunikasi berbeda-beda sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh individu tersebut, sebut saja untuk tuna rungu yang berkomunikasi menggunakan bahasa isyarat.
Tuna rungu merupakan istilah yang digunakan untuk orang yang mengalami gangguan pendengaran,  baik sebagian atau seluruhnya. Oleh karena itu, bahasa isyarat digunakan oleh penyandang  tuna rungu dalam berkomunikasi dengan tuna rungu lainnya  ataupun dengan non tuna rungu. Inilah alasan mengapa orang non tuna  rungu juga harus mempelajari bahasa isyarat. Setidaknya ia paham sedikit tentang bahasa isyarat agar komunikasi yang dilakukan dapat berjalan lancar dan efektif.
Bahasa isyarat merupakan bahasa yang digunakan oleh komunikator tanpa menggunakan suara, namun mengandalkan pergerakan tangan, badan dan bibir serta ekspresi wajah dalam menyampaikan pesan kepada komunikannya. Bahasa isyarat ini mempermudah orang yang tuna rungu untuk menyampaikan dan menangkap pesan, karena simbol yang digunakan dapat terlihat oleh mata.
Oleh karena itu “I am Able” hadir untuk merangkul orang-orang yang ingin mengerti bahasa isyarat dengan mengadakan sosialisasi bahasa isyarat. Kegiatan yang dilakukan  di Museum tsunami ruang meeting lantai 2 dengan mengusung tema I am Able dan terbuka untuk siapa saja yang ingin mempelajari bahasa isyarat.
Kegiatan ini terbentuk sebagai project social dari Post Project Activity (PPA) alumni program kapal pemuda ASEAN-Jepang atau The Ship for Southeast Asian Youth Program(SSEAYP) 2016. SSEAYP sendiri merupakan program pertukaran pemuda bertujuan mempererat hubungan persahabatan dan mutual understanding yang disponsori oleh pemerintah Jepang. Program ini dilaksanakan di  dalam sebuah kapal pesiar milik jepang, Fuji Maru. Setiap tahunnya Post Project Activitypeserta SSEAYP mengangkat tema berbeda, pada alumni SSEAYP 2016 ini diangkatlah tema dengan fokus pada disabilitas.
Vira Farhati yang merupakan alumni dari kapal pemuda ASEAN-Jepang 2016 dan sekaligus Project Officer dari I am Able di Aceh. Mahasiswi Universitas Syiah Kuala ini menjadi satu-satunya delegasi Aceh untuk SSEAYP 2016. Bersama 320 pemuda ASEAN-Jepang lainnya mengarungi lautan dan mengunjungi Negara-negara ASEAN selama 52 hari.
“Selama perjalanan, kita (peserta SSEAYP) merumuskan 1 project social yang akan kita aplikasikan di Indonesia kita angkatlah tema disabilitas dan kesetaraan, kita tertarik di spesifik sosialisasi bahasa isyarat” ungkap Vira.
Kegiatan I am Able sendiri dilakukan selama 4 kali pertemuan, dimulai pada tanggal 1 Oktober 2017 hingga tanggal 29 Oktober 2017 di Museum tsunami Aceh dan Keude Kupi Aceh.  Pelajaran bahasa isyarat yang diajarkan berupa huruf abjad, angka, warna, we are unity song, perkenalan dan percakapan sehari-hari dengan seorang pemateri yang mengajarkan Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (SIBI).
Adapun bahasa isyarat yang biasa digunakan di Indonesia ada 2 yaitu Bisindo (Bahasa Isyarat Indonesia) dan SIBI (Sistem Isyarat Bahasa Indonesia). Bisindo merupakan bahasa yang diciptakan oleh kaum tuna rungu dan memiliki perbedaan di setiap daerah layaknya bahasa daerah yang berbeda-beda, sedangkan SIBI merupakan bahasa isyarat yang dibuat pemerintah dengan mengubah bahasa Indonesia lisan ke bahasa isyarat yang terdapat imbuhan layaknya ejaan di bahasa Indonesia.
Dari sosialisasi bahasa isyarat ini, Vira berharap bahwa masyarakat yang non  tuna rungu juga mengetahui tentang penggunaan bahasa isyarat, “selama ini bahasa isyarat hanya diajarkan kepada tuli-tunarungu aja, bahasa isyarat jadinya familiar di kalangan mereka (tuna rungu) sedangkan orang-orang tuli-tunarungu itu berinteraksi bukan cuma sesama mereka, tetapi juga dengan orang lain yang non tuli-tunarungu”. Ucap perempuan yang menerima penghargaan sebagai pemuda Aceh yang berprestasi 2016.
Kegiatan I am Able sendiri mendapatkan respon yang positif dan pemuda Aceh sangat antusias dengan kegiatan ini terlihat dari banyaknya peserta yang mendaftar onlinehingga 40-an peserta ketika Vira mempublikasikan kegiatan I am Able ini.
Perempuan kelahiran Lhokseumawe ini mengaku mengalami sedikit kesulitan untuk memulai kegiatan I am Able ini. Apalagi sosialisasi disabilitas belum familiar di Aceh, sehingga Vira harus memulai pendekatan dari nol, meminta masukan dari teman-teman disabilitas dan riset ke lembaga penelitian yang pernah meneliti tentang disabilitas.
Vira juga berharap kedepannya kegiatan I am Able ini akan tetap berlanjut dan dilaksanakan dengan santai, di setiap sesi pertemuannya bakalan ada topik yang akan dibahas dengan tetap menggunakan pelajaran bahasa isyarat “inginnya komunitas ini terbentuk karena adanya suka rela, komunitas yang leaderless, untuk bersama”. Ujar perempuan yang sekarang KOAS di  RS Zainal Abidin Banda Aceh.

🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini

Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
12 Jan 2026 • 155x dibaca (7 hari)
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
21 Jan 2026 • 138x dibaca (7 hari)
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
16 Jan 2026 • 125x dibaca (7 hari)
Belajar di Saat Dunia Berguncang
Belajar di Saat Dunia Berguncang
9 Jan 2026 • 98x dibaca (7 hari)
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
12 Mar 2018 • 91x dibaca (7 hari)

📚 Artikel Terkait

Strategi Pembelajaran Kunci Utama Mewujudkan Karakter Murid yang Kokoh

BUMI WARISAN

PENANGANAN PEREMPUAN KORBAN KEKERASAN DI ACEH BELUM OPTIMAL

🚩SELAMAT PAGI MERAH PUTIH

📝
Tanggung Jawab Konten
Seluruh isi dan opini dalam artikel ini merupakan tanggung jawab penulis. Redaksi bertugas menyunting tulisan tanpa mengubah subtansi dan maksud yang ingin disampaikan.
Share2SendShareScanShare
Redaksi

Redaksi

Majalah Perempuan Aceh

Please login to join discussion
#Gerakan Menulis

Ulang Tahun POTRET dalam Sepi dan Senyap: 23 Tahun Menyalakan Api Literasi dari Pinggiran

Oleh Tabrani YunisJanuary 18, 2026
#Sumatera Utara

Kala Belantara Bicara

Oleh Tabrani YunisDecember 23, 2025
Puisi Bencana

Kampung- Kampung Menelan Maut

Oleh Tabrani YunisNovember 28, 2025
Artikel

Menulis Dengan Jujur

Oleh Tabrani YunisSeptember 9, 2025
#Gerakan Menulis

Tak Sempat Menulis

Oleh Tabrani YunisJuly 12, 2025

Populer

  • Gemerlap Aceh, Menelusuri Emperom dan Menyibak Goheng

    Gemerlap Aceh, Menelusuri Emperom dan Menyibak Goheng

    167 shares
    Share 67 Tweet 42
  • Inilah Situs Menulis Artikel dibayar

    159 shares
    Share 64 Tweet 40
  • Peran Coaching Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan

    146 shares
    Share 58 Tweet 37
  • Korupsi Sebagai Jalur Karier di Konoha?

    58 shares
    Share 23 Tweet 15
  • Lomba Menulis Agustus 2025

    52 shares
    Share 21 Tweet 13

HABA MANGAT

Haba Mangat

Lomba Menulis Ulang Tahun Potret

Oleh Redaksi
January 16, 2026
164
Haba Mangat

Tema Lomba Menulis Edisi Desember 2025

Oleh Redaksi
December 5, 2025
90
Haba Mangat

Tema Lomba Menulis November 2025

Oleh Redaksi
November 10, 2025
95
Postingan Selanjutnya

EMPAT BAHAYA LATIN DOSA TERHADAP KEHIDUPAN UMAT ISLAM

  • Kirim Tulisan
  • Program 1000 Sepeda dan Kursi roda
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Tentang Kami

© 2025 potretonline.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan

© 2025 potretonline.com

-
00:00
00:00

Queue

Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00