Dengarkan Artikel
Podcast “Obor Sastra Jabodetabek.
Pada hari ini 3 Juli 2025 Obor Sastra Jabodetabek dengan bangga mempersembahkan episode spesial podcast bertajuk Sastra Masuk Sekolah yang telah diselenggarakan pada Kamis, 3 Juli 2025.
Acara yang inspiratif ini menampilkan diskusi langsung dengan para siswa yang peduli pada kegiatan menulis dan membaca dari SMA Negeri 31 Jakarta yang tergabung dalam Komunitas Aksara, Majalah Digital. dan Sahabat Perpustakaan, didampingi oleh guru pembimbing kegiatan literasi sekolah, Ibu Desi.
Tentu harapan terbesar dari semua ini adalah Obor Sastra Jabodetabek dapat terus menyalakan semangat literasi di kalangan generasi muda, khususnya di lingkungan sekolah. Melalui kolaborasi dengan SMA Negeri 31 Jakarta, podcast ini memberikan platform bagi suara-suara muda untuk berbagi pandangan mereka tentang pentingnya sastra dan bagaimana sastra dapat menjadi bagian integral dari pengalaman belajar di sekolah.
📚 Artikel Terkait
Obor Sastra adalah komunitas di bawah Yayasan HMA sangat terkesan dengan antusiasme dan pemikiran mendalam dari anak-anak SMA Negeri 31 Jakarta, Mereka adalah bukti nyata bahwa semangat literasi di kalangan remaja sangat besar, dan dengan dukungan yang tepat, sastra dapat menjadi alat yang ampuh untuk mengembangkan kreativitas, pemikiran kritis, dan empati.
Dalam podcast dipandu oleh Rini Intama ketua Obor Sastra Jabodetabek, mereka berbagi pengalaman dalam kegiatan literasi di sekolah, tantangan yang dihadapi, harapan serta ide-ide inovatif untuk membuat sastra lebih menarik dan relevan bagi teman-teman sebaya mereka. Ibu Desi juga memberikan wawasan berharga mengenai strategi dan program literasi yang telah berhasil diterapkan di SMA Negeri 31 Jakarta.
Tentu Halimah Munawir pembesut Obor Sastra berharap acara podcast ini bisa menginspirasi sekolah-sekolah lain untuk mengintegrasikan sastra secara lebih mendalam dalam kurikulum dan kegiatan ekstrakurikuler mereka. Tentu keinginan kami mendorong para siswa untuk aktif terlibat dalam dunia literasi bisa tercapai.
Obor Sastra
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini





