Dengarkan Artikel
Oleh: Siti Hajar
Doa adalah senjata bagi orang beriman, sebuah bentuk ibadah yang menghubungkan hamba dengan Sang Pencipta. Dalam Islam, terdapat waktu-waktu istimewa yang disebut sebagai waktu mustajab, di mana doa lebih mudah dikabulkan. Beberapa di antaranya adalah bulan Ramadhan, malam Jumat, dan saat hujan turun.
Memanfaatkan waktu-waktu ini dengan berdoa penuh kesungguhan dapat mendatangkan berkah dan kemudahan dalam hidup. Allah senang saat kamu merengek meminta (doa) sesuatu kepadaNya. “Bahkan sandal putuspun kamu bisa mengadu kepada Allah,” kata Ustad Khalid Basalamah dalam salah satu ceramahnya.
📚 Artikel Terkait
Kasih sayang Allah kepada hambaNya lebih dari kasih sayang seorang ibu kepada anak yang sedang disusuinya. “Allah sangat sayang kepada hamba-Nya melebihi kasih sayang ibu kepada anaknya. Kita sangat tahu bagaimana kasih sayang seorang Ibu kepada anaknya yang mungkin tidak ada tandingannya di dunia ini, akan tetapi kita sangat perlu tahu bahwa kasih sayang Allah melebihi itu semua.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Keutamaan Berdoa di Bulan Ramadhan
Bulan Ramadhan adalah bulan penuh keberkahan dan ampunan, di mana setiap amal ibadah dilipatgandakan pahalanya. Salah satu keistimewaan Ramadan adalah terbukanya pintu langit bagi doa-doa yang dipanjatkan oleh hamba-Nya.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Tiga doa yang tidak akan tertolak: doa orang yang berpuasa hingga ia berbuka, doa pemimpin yang adil, dan doa orang yang terzalimi.” (HR. Tirmidzi no. 2526).
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini






