🔊
Dengarkan Artikel
Banda Aceh – Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh mengerahkan sebanyak 150 personil membersihkan sejumlah tempat pedagang kaki lima (PKL) dan pedagang musimam yang berjualan di sejumlah ruas jalan di pusat Kota Banda Aceh, Kamis (13/5/2021) dini hari.
Kepala DLHK3 Hamdani Basyah, SH mengatakan, pembersihan di seputaran Kota Banda Aceh merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh pihaknya. Namun, menyambut hari raya Idulftri pembersihak dipusatkan di tempat para PKL dan pedagang musiman.
“Dalam rangka menjaga kebersihan di malam idulfitri ini kita mengerahkan personil lebih kurang 150 orang terdiri dari tiga zona,” katanya.
Pembersihan ini dilakukan di beberapa titik di pusat kota, diantaranya seputaran Masjid Raya Baiturrahman, Jln. Mohammad Jam, Jln. Dipenegoro, Jln. Tentara Pelajar dan kantor Wali Kota.
Hal ini dikarenakan para pedagang tersebut diminta untuk menutup dagangannya pada pukul 24.00 sesuai imbauan yang disampaikan Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Banda Aceh, yang termuat di dalam satu poin melalui surat edaran Nomor 510/358/2021, tanggal 6 Mei 2021 yang ditujukan kepada para PKL di kawasan Pasar Aceh.
“Selain kegiatan rutinitas kita menjaga kota tetap bersih, khususnya di malam Idulfitri ini kita kerahkan lebih banyak personil untuk membersihkan pusat kota,” sambungnya.
Diharapkan, kegiatan ini dapat membuat kota Banda Aceh steril dari sampah dalam menyambut hari raya Idulfitri 1442 H.(Ah/Hz)
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini
Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
12 Jan 2026 • 155x dibaca (7 hari)
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
21 Jan 2026 • 137x dibaca (7 hari)
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
16 Jan 2026 • 125x dibaca (7 hari)
Belajar di Saat Dunia Berguncang
9 Jan 2026 • 97x dibaca (7 hari)
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
12 Mar 2018 • 91x dibaca (7 hari)
📚 Artikel Terkait
📝
Tanggung Jawab Konten
Seluruh isi dan opini dalam artikel ini merupakan tanggung jawab penulis.
Redaksi bertugas menyunting tulisan tanpa mengubah subtansi dan maksud yang ingin disampaikan.





