🔊
Dengarkan Artikel
Oleh Heri Iskandar
Cara Mudah Merawat Logika
–‐————‐————————————
Kamis, 28/8/2025 (Edisi 1485)
"Menurut kau adil tidak ini Bib?"
"Menyangkut kebijakan apa?"
"Perlakuan Polisi terhadap pendemo bubarkan DPR Senin silam sudah sepantasnya begitu atau tergolong perbuatan biadab?"
"Yang mau Bang JAGo persoalkan apa?"
"Rakyat oendemo dipukuli sesuka hati seolah bangkai yang sudah tidak punya rasa sakit. Yang sudah tidak berdaya pun dipukuli secara keji. Mana Polisi humanis pro rakyat yang digadang-gadangkan oleh Kapolri?"
"Mungkin karena mereka anarkis sehingga membuat petugasnya terpancing emosi. Tapi secara etik tetap tidak boleh sekasar itu kepada orang yang membayar gaji Polisi."
"Maksudku kenapa orang-orang yang membuat rakyat marah dan anarkis tidak digebuk juga? Kok malah dilindungi?"
"Siapa itu..?"
"Ahmad Sahroni, Uya Kuya, Puan Maharani, Eko kampret dan mahluk lainnya yang ada di sarang penyamun itu!"
"Oo..!"
"Atau pertanyaan yang ini saja coba kau jawab sebentar..?"
"Pertanyaan apa..?"
"Kau yakin tidak bahwa mamak atau bapaknya para Polisi itu tidak ikut mendukung aksi bubarkan DPR?"
"Coba diulang lagi Bang!"
"Apa orang tua atau saudara mereka tidak ikut muak melihat arogansi politikus semacam Ahmad Sahroni dari Nasdem itu?"
"Kalau mereka punya mata dan telinga serta berhati manusia pasti marah juga, apalagi ditolol tololin sebagai manusia paling bodoh di dunia."
"Lantas kenapa mereka malah melindungi orang yang mentolol-tolol orang tua dan saudaranyw..?"
"Tapi info terakhir yang bersangkutan sudah membatah. Katanya tudingan bodoh itu tidak ia tujukan kepada rakyat Indonesia!"
"Menurut kau sikap macam apa itu? Berotak manusiakah atau berotak Wakil Rakyat..?"
"Yang bilang Anggota DPR bukan manusia siapa Bang..?"
"Yah kau pasti taulah apa yang aku maksud. Apa dia lupa jejak digitalnya sudah dikantongi rakyat? Pantas tidak ia menyebut rakyat tolol lagi bodoh?"
"Kalau itu pantas saja kukira Bang!"
"Alasan kau apa..?"
“Sekiranya saja orang kita pintar tidak mungkin memilih orang-orang yang krisis adab dan kepedulian menjadi wakilnya di Senayan sana..!”
🙏Heri Iskandar
📚 Artikel Terkait
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini
Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
12 Jan 2026 • 155x dibaca (7 hari)
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
21 Jan 2026 • 137x dibaca (7 hari)
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
16 Jan 2026 • 125x dibaca (7 hari)
Belajar di Saat Dunia Berguncang
9 Jan 2026 • 97x dibaca (7 hari)
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
12 Mar 2018 • 91x dibaca (7 hari)
📝
Tanggung Jawab Konten
Seluruh isi dan opini dalam artikel ini merupakan tanggung jawab penulis.
Redaksi bertugas menyunting tulisan tanpa mengubah subtansi dan maksud yang ingin disampaikan.




