Dengarkan Artikel
N U N
Oh..,
Baginda
Nun di sana
Di singgasanamu
Kau cemaskan batin ini
Kau bimbangkan hati kami
Kau pupuskan segenap harapan
Entah, untuk apa?
Untuk bangsakah
Atau keluargakah
Atau hanya hasrat
Ingin terus di sana
Untuk selamanya.
(Z.A -Beranda, 10 September 2024).
INDONESIA EMAS
📚 Artikel Terkait
Zulkifli Abdy
Kita tak mesti menanti tahun 2045
untuk menjadi Indonesia Emas
Ungkapan itu justru membuat kita
menjadi semakin cemas
Bukankah Indonesia ini negeri yang
berada di ladang emas
Indonesia laksana serpihan surga
yang jatuh ke muka bumi
Mestinya zaman keemasan itu telah
terjadi 50 tahun yang silam
Kini kita terkesan berpura-pura saja
sebagai negara miskin
Padahal atas anugerah Tuhan, negeri
ini sangat kaya sumberdaya
Indonesia memiliki segalanya untuk
menjadi negara maju dan sejahtera
Kita tak mesti menanti tahun 2045
untuk menjadi Indonesia Emas
Ungkapan itu justru membuat kita
menjadi semakin cemas
Yang tidak kita miliki hanya satu,
yaitu kemauan politik
Indonesia hanya butuh itu untuk
pantas berjuluk “Emas”
Tetapi kita seperti tidak pernah mau
tahu akan semua itu
Sehingga yang ada hanya janji yang
terucap berulang-ulang
Jangan-jangan itu pun hanya berupa
janji yang berbalut emas
Tetapi isinya hanya sekadar loyang
yang memperdaya.
(Beranda Pagi, 15 Agustus 2024).
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini





