🔊
Dengarkan Artikel
Puisi- Puisi Najla Zakia
Pelajar SMP Negeri 1 Bandar Dua, Pidie Jaya, Aceh.
Tanpa sebuah kepalsuan
Semua guru menyakini
Guru artinya ibadah
Tanpa sebuah kemunafikan
Semua guru berikrar
Mengabdi atas nama kemanusiaan
Tapi duniannya …… ternyata tuli
Setuli batu …… tak berhati
Otonominya , kompetensinya , profesinya
Hanya sepuhan pembungkus rasa getir
Takkala dunianya tak bersahabat
Tidak mungkin menjadi guru yang guru
Hingga ketika guru syuhada
Tiada tempat di makam pahlawan!
Sebutir Doa Tuk Guruku
Guru….
Engkau laksana masa depanku
Pengorbananmu begitu besar untuk diriku
Dirimu bagaikan cahaya yang menerangi kegelapan
Guru apa dayaku tanpa dirimu
Ya Allah lindungilah guruku
Berilah keselamatan untuknya
Keselamatan dunia dan akhirat
Guru aku tidak bisa lakukan
Apa yang telah kau lakukan untukku
Hanya doa yang bisa kuhantarkan
Semoga engkau slalu hidup bahagia
Terimakasih guru…
🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini
Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
12 Jan 2026 • 155x dibaca (7 hari)
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
21 Jan 2026 • 137x dibaca (7 hari)
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
16 Jan 2026 • 125x dibaca (7 hari)
Belajar di Saat Dunia Berguncang
9 Jan 2026 • 97x dibaca (7 hari)
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
12 Mar 2018 • 91x dibaca (7 hari)
📚 Artikel Terkait
📝
Tanggung Jawab Konten
Seluruh isi dan opini dalam artikel ini merupakan tanggung jawab penulis.
Redaksi bertugas menyunting tulisan tanpa mengubah subtansi dan maksud yang ingin disampaikan.




