POTRET Online
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan
No Result
View All Result
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan
No Result
View All Result
POTRET Online
No Result
View All Result
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan

Menulis itu, Lebih Cepat Lebih Nikmat

RedaksiOleh Redaksi
October 1, 2017
🔊

Dengarkan Artikel


Oleh Anita Sari
Mahasiswi Semester I Fakultas  Komunikasi dan Penyiaran Islam, UIN Ar-Ranniry, Darussalam, Banda Aceh
Keluarga dikatakan sebagai lembaga pendidikan yang pertama dan utama. Karena sebenarnya semuanya dimulai dari sini. Peran keluarga dalam mendidik dan mengajar serta membimbing dan memotivasi untuk hidup lebih baik, sangatlah besar. Orang tua kita, bahkan abang atau kakak kita yang memiliki latar belakang pendidikan yang baik, akan selalu memotivasi kita untuk selalu berkarya dan berprestasi. Dalam bidang menulis misalnya, banyak orang mengatakan menulis itu sulit. Apalagi kalau disebut dengan menulis karya ilmiah. Wow, entah apa saja ya yang terbayang.
Ini adalah tulisan pertama saya. Tulisan  yang saya tulis didasarkan atas dukungan keluarga, bahkan sahabat  yang mengenal baik saya.  Mereka mendorong dan mengajak saya untuk menulis. Seperti yang dialami banyak orang, dalam pikiran saya juga sama. Menulis? Waduh, menulis itu kan sebuah aktivitas yang sulit? Kalau nanti saya menulis, saya pun belum begitu paham dengan karya ilmiah. Jangan-jangan tulisan saya tidak ilmiah. Begitulah beberapa hal yang terpikir dan melintas dalam ingatan saya.
Ya benar, awalnya saya berpikir menulis itu sangat sulit dan membutuhkan waktu yang lama, tapi setelah saya coba ternyata apa yang saya pikirkan itu salah. Menulis itu kalau sudah kita mulai, ya mulai terasa gampang. Apalagi kalau menulis tentang sesuatu yang terkait dengan diri kita, rasanya ide dan kata-kata yang sedang kita tulis itu terus mengalir dan ketika mengalir, kadang sulit untuk kita hentikan.
Sebenarnya, aktivitas menulis itu adalah aktivitas yang sudah lama kita lakukan. Sejak kita di Sekolah Dasar ( SD), kita sudah diajarkan menulis yang kita kenal dengan istilah mengarang itu. Setelah di SD, kita juga belajar menulis di jenjang pendidikan SMP hingga SMA. Namun, karena banyak alasan, kita tidak menulis. Misalnya, tidak suka, tidak hobi, tidak bisa membuat kalimat dan lain-lain. Pokoknya, banyak sekali alasannya yang membuat kita tidak menulis. Padahal, kalau kita mau menulis, kegiatan menulis itu di samping membuat kita rajin membaca, tulisan kita juga dapat memberi wawasan luas bagi pembaca. Kita termotivasi untuk menulis, sementara mereka yang membaca juga termotivasi membaca dan menulis.
Oleh sebab itu, saya pun semakin termotivasi untuk menulis, karena dengan menulis akan bisa melahirkan karya-karya tulis yang dapat membantu saya terus mengembangkan diri lewat tulisan. Ketika saya mau menulis, maka saya harus banyak membaca. Dengan banyak membaca, saya akan banyak belajar dari orang-orang yang sudah berpengalaman dalam menulis. Ternyata, dengan menulis, saya harus membaca. Bila tidak, maka tulisan saya akan tidak sempurna. Makanya pula, sebelum tulisan ini  saya kembangkan, saya  membaca beberapa buku lain yang ditulis oleh orang yang lebih berpengalaman dalam menciptakan tulisan-tulisan yang bermotivasi. Saya ingin tahu bagaimana mereka memulai dan mencoba, sehingga menghasilkan tulisan yang hebat dan bermakna bagi orang lain. Juga menjadi pendorong bagi saya yang bisa saya tanyakan pada diri saya. Kalau mereka bisa menulis,   mengapa saya tidak? Kalau mereka bisa berkarya, mengapa pula saya tidak?
Nah, dengan tidak membuang – buang waktu  dengan percuma atau sia-sia, maka secepatnya mulailah menulis. Apalagi kita sedang memiliki waktu luang ,tidak salahnya mengisi dengan beberapa kata yang ingin kita rangkai dalam tulisan.  Jadi jangan ditunda lagi. Semakin cepat dimulai, ya semakin baik, karena proses latihan akan terus berlangsung. Cepat dimulai, maka cepat pula kita memetik hasilnya.
Banyak cara yang bisa dilakukan. Tergantung kita. Caranya cukup mudah, pikirkan tema apa yang akan  ditulis. Jika sudah menemukan inspirasi, ambil pena dan kertas lalu tuangkan buah pikiran kita itu melalui pena yang akan terus menghasilkan huruf-huruf sehingga memenuhi lembaran demi lembaran kertas. Ketika menulis, jangan melihat ke belakang. Maksudnya, jangan baca dulu, selesaikan saja terus dan setelah itu baru baca ulang. Tentu saja kita harus baca hasil tulisan kita dan memperhatikan dengan saksama kata demi kata yang kita tulis. Jika semua sudah benar, bisa langsung dikirim ke  media atau sekarang bisa di bagi lewat media sosial. Bisa juga di kirim ke majalah dan lainnya, agar tulisan kita dapat dibaca oleh banyak orang. Semakin banyak orang membaca tulisan kita, lambat laun kita juga akan dikenal banyak orang dengan karya tulisan tulisan kita. Banyak sekali manfaat kita menulis. Ayo kita mulai menulis sekarang.

🔥 5 Artikel Terbanyak Dibaca Minggu Ini

Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
Bencana dan Perubahan Persepsi Masyarakat Pascabencana
12 Jan 2026 • 155x dibaca (7 hari)
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
Sajadah yang Tertinggal di Seberang Lautan
21 Jan 2026 • 137x dibaca (7 hari)
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
Lomba Menulis Ulang Tahun Potret
16 Jan 2026 • 125x dibaca (7 hari)
Belajar di Saat Dunia Berguncang
Belajar di Saat Dunia Berguncang
9 Jan 2026 • 97x dibaca (7 hari)
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
Pengaruh Internet dan Gadgets Bagi Masyarakat Kita
12 Mar 2018 • 91x dibaca (7 hari)

📚 Artikel Terkait

Asal Muasal Sungai Krueng Baru

Aku Membutuhkanmu

Forum Jurnalis Lingkungan Mengadakan Kemah Jurnalistik ke dua

Belum ada Judul

📝
Tanggung Jawab Konten
Seluruh isi dan opini dalam artikel ini merupakan tanggung jawab penulis. Redaksi bertugas menyunting tulisan tanpa mengubah subtansi dan maksud yang ingin disampaikan.
Share2SendShareScanShare
Redaksi

Redaksi

Majalah Perempuan Aceh

Please login to join discussion
#Gerakan Menulis

Ulang Tahun POTRET dalam Sepi dan Senyap: 23 Tahun Menyalakan Api Literasi dari Pinggiran

Oleh Tabrani YunisJanuary 18, 2026
#Sumatera Utara

Kala Belantara Bicara

Oleh Tabrani YunisDecember 23, 2025
Puisi Bencana

Kampung- Kampung Menelan Maut

Oleh Tabrani YunisNovember 28, 2025
Artikel

Menulis Dengan Jujur

Oleh Tabrani YunisSeptember 9, 2025
#Gerakan Menulis

Tak Sempat Menulis

Oleh Tabrani YunisJuly 12, 2025

Populer

  • Gemerlap Aceh, Menelusuri Emperom dan Menyibak Goheng

    Gemerlap Aceh, Menelusuri Emperom dan Menyibak Goheng

    167 shares
    Share 67 Tweet 42
  • Inilah Situs Menulis Artikel dibayar

    159 shares
    Share 64 Tweet 40
  • Peran Coaching Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan

    146 shares
    Share 58 Tweet 37
  • Korupsi Sebagai Jalur Karier di Konoha?

    58 shares
    Share 23 Tweet 15
  • Lomba Menulis Agustus 2025

    52 shares
    Share 21 Tweet 13

HABA MANGAT

Haba Mangat

Lomba Menulis Ulang Tahun Potret

Oleh Redaksi
January 16, 2026
164
Haba Mangat

Tema Lomba Menulis Edisi Desember 2025

Oleh Redaksi
December 5, 2025
90
Haba Mangat

Tema Lomba Menulis November 2025

Oleh Redaksi
November 10, 2025
95
Postingan Selanjutnya

Warung Kopi Sejuta Persepsi

  • Kirim Tulisan
  • Program 1000 Sepeda dan Kursi roda
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Tentang Kami

© 2025 potretonline.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Artikel
  • Puisi
  • Sastra
  • Aceh
  • Literasi
  • Esai
  • Perempuan
  • Menulis
  • POTRET
  • Haba Mangat
  • Kirim Tulisan

© 2025 potretonline.com

-
00:00
00:00

Queue

Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00