Oleh Zulkifli Abdy
Perhelatan telah apik dikemas
dan altar untuk petinggi negeri
sudah pula berdiri megah
Alasan untuk membenarkan helat
sudah terlebih dulu sampai
Ada alasan politis dan ada pula
alasan ekonomis
Keduanya berjalan seiring dan
boleh jadi tak lagi penting
Karena alasan politis telah lebih
dulu diragukan khalayak
Alasan ekonomis samar-samar
juga telah terbaca
Karena secara politis kita telah
terbiasa berdusta
Secara ekonomi kita pun telah
terbiasa berhutang
Sehingga semuanya terkesan
biasa-biasa saja
Yang tak biasa justru kecemasan
berlebihan akan turun hujan
Sehingga kehadiran seorang
pawang menjadi suatu
keniscayaan
Sesungguhnya hujan atau
bencana apapun terjadi karena
kehendak Tuhan
Bukan kehendak siapa-siapa
apalagi seorang pawang
Demikian pula hujan akan berhenti
atas kuasa Nya
Lalu ketika hujan tetap turun juga
siapa sesungguhnya yang bertanggungjawab
Pawang atau alam yang tiba-tiba
tidak patuh
Atau awan itu sendiri yang telah
berdusta pada pawang
Begitu naifkah kita ketika harus
berhadapan dengan berbagai
persoalan bangsa
Sehingga tidak tahu lagi hendak
berbuat apa
Atau memang kita telah terbiasa
berpura-pura termasuk untuk
hal-hal yang telah nyata
Jangan sampai yang telah nyata
salah kita buat menjadi pura-pura
Yang telah nyata benar kita buat
menjadi samar-samar.
Zulkifli Abdy
Banda Aceh, 20 Juni 2022.